Headlines News :
Home » » Tujuan Pendidikan di SD IT Salman al-Farisi

Tujuan Pendidikan di SD IT Salman al-Farisi

Written By SD IT Salman al-Farisi Pati on Senin, 27 November 2017 | November 27, 2017





Berikut adalah tujuan pendidikan di SD IT Salman al-Farisi:
  1. Sekolah mampu merumuskan, menyusun, dan mengimplementasikan kurikulum yang bertumpu pada penerapan kehidupan islami di sekolah.
  2. Sekolah mampu memenuhi kurikulum (nasional dan ke-IT-an), silabus, rencana program pembelajaran yang lengkap untuk semua tingkatan.
  3. Sekolah mampu memenuhi standar proses pembelajaran meliputi strategi/metode: PAIKEM, CTL, pendekatan belajar tuntas, pendekatan pembelajaran individual secara lengkap.
  4. Sekolah mampu memenuhi standar pendidik dan tenaga kependidikan meliputi: semua guru berkualifikasi minimal S1, telah mengikuti pelatihan di bidangnya, dan dapat bekerja secara profesional.
  5. Sekolah mampu memenuhi standar sarpras/fasilitas sekolah meliputi: semua srapras, fasilitas, peralatan, dan perawatan.
  6. Sekolah mampu memenuhi standar pengelolaan sekolah meliputi: pencapaian standar pengelolaan : pembelajaran, kurikulum, sarpras, SDM, kesiswaan, administrasi, dll secara lengkap.
  7. Sekolah mampu memenuhi standar penilaian pendidikan yang relevan.
  8. Sekolah mampu memenuhi pengembangan budaya mutu sekolah yang memadai.
  9. Sekolah mampu mewujudkan lingkungan sekolah dengan menerapkan 5K secara lengkap.
  10. Sekolah mampu menghasilkan siswa yang dapat membaca Al-Qur’an dengan baik dan benar pada tiga tahun pertama.
  11. Sekolah mampu menghasilkan lulusan yang mampu menghafal rata-rata 3 juz Al-Quran.
  12. Sekolah mampu menghasilkan lulusan yang hafal dan mengamalkan  sebagian hadist Arbain dalam kesehariannya.
  13. Sekolah mampu menghasilkan lulusan yang hafal dan mengamalkan doa-doa harian.
  14. Sekolah mampu menghasilkan lulusan yang hafal dan mengamalkan dzikir ma’tsurat dalam kesehariannya.
  15. Sekolah mampu menghasilkan siswa yang mampu menguasai dasar-dasar pengetahuan alam, sosial, dan bahasa (Arab, Inggris, Indonesia dan Jawa)
  16. Sekolah mampu menghasilkan siswa yang berbadan sehat dan kuat.
  17. Sekolah mampu menghasilkan siswa yang mempunyai kecakapan hidup yang optimal.
  18. Sekolah mampu memenuhi standar pembiayaan yang meliputi pengalokasian dan pelaporan.
  19. Sekolah mampu menjalankan kerjasama dengan orang tua dan stakeholder sekolah
Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. SD IT SALMAN AL-FARISI - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger